Wanita dan penampilan memang tidak dapat dipisahkan satu dengan yang lainnya. Wanita yang belanja lama di pusat perbelanjaan merupakan salah satu usaha untuk memilih sesuatu yang terbaik untuk dikenakan agar bisa tampil lebih menarik. Selain itu wanita juga identik dengan diet agar mempunyai bentuk badan yang sempurna dan memanjakan mata. Pun ketika berdandan di depan cermin, hal itu semua merupakan salah satu agar dapat terlihat lebih baik. Maka tak heran wanita yang akan datang pada sebuah acara jauh hari telah mempersiapkan gaun pesta yang akan dikenakannya, dan akan berdandan lama yang hanya untuk menghadiri pesta yang didatanginya sebentar saja.
Saat ini ada beberapa jenis dress yang dapat dipakai menghadiri sebuah pesta. Pertama adalah jenis mini dress yang sudah lazim dikenakan dan ditemui pada acara pesta. Dress ini memiliki potongan baju yang sangat simple dan memiliki beragam corak dan warna. Sedangkan mini dress yang mempunyai bawahan yang sedikit bergelembung dikenal dengan istilah bubble. Jenis selanjutnya ada A line dress yang sempit pada bagian atas tetapi melebar bagian bawahnya.
Gaun Pesta. (foto: bukalapak.com)
Berbagai model dan jenis pakaian pesta tersebut dapat disesuaikan dengan pesta yang akan dihadiri agar tampak lebih menawan. Tips yang pertama adalah untuk menyesuaikan baju pesta dengan konsep acara yang akan dihadiri. Tema acara tersebut perlu diketahui agar nantinya tidak salah dalam memilih kostum sehingga bukannya tampil menawan malah dipermalukan karena keteledoran diri sendiri. Selain tema, waktu dan tempat pengadaan pesta juga penting untuk disesuaikan dengan baju yang akan dipakai agar lebih nyaman ketika menghadiri acara tersebut.
Kemudian pilih gaun yang sesuai dengan bentuk dan tinggi tubuh seperti berikut ini:
- Bagi wanita yang bertubuh pendek akan lebih baik untuk menggunakan mini dress dan dipadukan dengan high heels untuk menambah kesan tinggi.
- Bagi yang bertubuh tinggi dan kurus akan terlihat menawan ketika memakai model mini dress dan long dress dan cutting pada kaki apabila memiliki kaki yang jenjang.
- Sedangkan untuk yang bertubuh pendek dan besar bisa menggunakan gaun yang ketat dari bagian atas hingga paha.
Hal terakhir yang harus diperhatikan agar memakai gaun pesta dengan menawan adalah memperhatikan masalah aksesoris dan tatanan rambut yang akan dikenakan. Sesuaikan warna dan motif baju dengan gaya rambut dan aksesoris seperti perhiasan, tas, dan sepatu yang dikenakan. Akan lebih baik untuk memakai aksesoris yang minimalis ketika gaun yang dikenakan sudah heboh dan begitu juga sebaliknya.